Desember adalah bulan teristimewa bagi komunitas blogger yang ada di bagian timur pulau Jawa yakni Jatimotoblog.net, karena didalamnya tercatat sejarah rumit terbentuknya komunitas dari sekumpumpulan blogger yang mayoritas berperhatian kepada perkembangan otomotif, kuliner, photografi dan wisata baik lokal maupun nasional yang berdomisili di Jawa Timur.
Tepat 23 – 24 Desember 2017 akhir pekan kemarin, rentetan acara diadakan untuk mengenang kembali hari lahir atau hari jadi komunitas blogger Jatimotoblog.net di Kota Sidoarjo dalam sebuah kemasan acara bertajuk HBD Six Asik Jatimotoblog.net.
Tidak berfikir panjang, sugimasihada turut serta menghadiri HBD Six Asik Jatimotoblog.net tepat pukul 10:00 Wib lepas dari Kota Malang menuju Kota Sidoarjo mengingat sugimasihada juga mendapatkan tanggung jawab untuk mempersiapkan Kue Tart yang nantinya dipergunakan di puncak acara tasyakuran Sabtu 23 Desember 2017 pukul 19:00 Wib.
Satu persatu member Jatimotoblog.net mendatangi lokasi (tikum) yang mana telah disepakati adalah homebase otobalancing.net yang berada di Perum Griyo Pabean 2 Desa Sedati Kabupaten Sidoarjo.
Hingga saat puncak acara tasyakuran dimulai dipimpin oleh Kang Ndas (masih KHS) satu persatu member masih berdatangan, langsung turut serta memanaskan acara, bersinggungan, saling berpelukan, saling bergesekan asumsi secara langsung tanpa ada perantara.
Semakin malam semakin memanas hingga tiba tamu penting dari ATPM yakni PT MPM (Honda) serta PT SMG (Suzuki) yang cukup membuat dingin suasana dengan beberapa suport yang sengaja dipersiapkan untuk member Jatimotoblog.net sebagai bentuk turut serta memperingati hari jadi Jatimotoblog.net.
Pungkas acara hingga makan malam tiba, sugimasihada tidak turut serta melanjutkan kemeriahan HBD Six Asik Jatimotoblog.net hingga Minggu 24 Desember 2017 karena ada beberapa agenda keluarga yang tidak kalah pentingnya.
Cukup memantau dari grup Jatimotoblog.net, ada beberapa moment penting didalam agenda HBD Six Asik Jatimotoblog.net yang mana tongkat kepemimpinan (Ndase Jatimotoblog.net) secara resmi dan sah berpindah ke owner otobalancing.net (yang sering dan akrab sugimasihada panggil pak priyo) selain pembagian doorprise dan souvenir dari ATPM.
Selamat bertugas Pak Priyo (otobalancing.net) semoga Jatimotoblog.net semakin memanas dalam berkreasi dan berkreatifitas, sekaligus bisa menjadi rumah kedua bagi blogger di Jawa Timur yang semakin solid dan mengedepankan tali silaturahmi.
Akhirnya, monggo yang ingin memaki dan sukahati sila isi komentarnya.