Yamaha Mio Z, Optimisme Yamaha Jatim Perkuat Segment Low Price Model Skutik

Resmi diperkenalkan kemarin Kamis, 12 Mei 2016 di salah satu cafe Surabaya Town Square jajaran Direksi Yamaha Jatim (PT STSJ) berbagi optimisme bersama rekan media cetak, media online, club dan blogger otomotif melalui pemaparan dan perkenalan produk baru di segment LPM (Low Price Model) Skutik yakni Yamaha Mio Z yang akan berjalan beriringan dengan sang kakak Yamaha Mio M3.

image

Masih dengan platform mesin yang sama dengan Yamaha Mio M3 teknologi Blue Core yang Lebih Efisien, Lebih Bertenaga, dan Handal.

Kehadiran Yamaha Mio Z dengan pembeda ukuran tapak ban yang sedikit lebih besar, Yamaha optimis akan memikat calon komsumen khususnya Laki Laki sesuai dengan karakternya yang tangguh, stabil, gagah berani, dan keren dengan dua warna baru yang trendy yakni Hitam Zagoan dan Putih Zuara finishing doff (mate).

Zagoan Super tagline yang diusung diharapkan bisa menginspirasi bahwasannya siapapun bisa menjadi pahlawan di dalam kehidupan sehari-harinya, Terbaik, Terhebat, dan Termaksimal bersama Yamaha Mio Z.

image

Dengan target awal hanya kisaran 1.000 unit setiap bulan untuk wilayah Jawa Timur dengan 200 Dealer Yamaha tersebar tidak menutup kemungkinan akan dengan mudah tercapai dan akan di review kembali guna mencukupi permintaan market yang merespon positif sejak diperkenalkan bulan lalu di Jakarta agar tidak terjadi indent.

Berjalan beriringan dengan Yamaha Mio M3, akan memperkuat brand image Mio series di segment LPM Skutik tak menutup kemungkinan akan memberikan kontribusi yang sugnifikan di torehan market share menjelang peak season (sebelum lebaran).

image

Monggo yang berminat bisa langsung menuju Dealer terdekat di wilayah Jawa Timur, sudah ready dan persiapkan isi dompet sekitar 16,3 jutaan untuk wilayah Surabaya dan sekitarnya.

Semoga bermanfaat, monggo yang ingin memaki dan sukahati sila isi komentarnya.

10 tanggapan untuk “Yamaha Mio Z, Optimisme Yamaha Jatim Perkuat Segment Low Price Model Skutik

Tinggalkan Balasan ke sugimasihada Batalkan balasan